Siang hari dibulan oktober 2007...
Cuaca siang ini puanas banget entah sudah berapa banyak minuman kaleng / soft drink ( dari parcel ^_^ ) yang kuminum. Sementara suara kipas angin yang sibuk bekerja mendinginkan ruangan-pun seakan tidak mampu meredam rasa gerah yang mengelilingiku.
Suara riuh jagoan dan ponakan-pun lambat laun mulai tak terdengar lagi..capek kali ya he..he..tiba – tiba kedua bocah kecil tersebut sudah berdiri didepankoe..busettt, rupanya bocah – bocah ini diam – diam mengintipku yang sedang uring – uringan kegerahan didepan kipas angin...^_^
” Ma...berenang yuk..!!! ajak anakku yang diikuti anggukan kepala ponakan-koe..Weeee, mendengar kata renang spontan membuatku menjadi suegerrrrr..” lets go, boys..” sahutku sambil mengemasi baju ganti.
Kebetulan ada boil nganggur tuh hi..hi, akhirnya kami-pun melaju menuju TELAGA GOLF yang berada dikawasan Sawangan gak jauh dari rumah adikku.. Memasuki kawasan ini, tampak patung kuda yang siap menyambut. Telaga Golf ini merupakan kawasan hunian yang berkonsep resort dengan dilengkapi oleh berbagai fasilitas bernuansa alami seperti hutan didalam kawasan ( city forest ) dan danau atau telaga yang alami.
Salah satu fasilitas umum disini yaitu AQUANTIC POOL GARDEN sebagai wahana rekreasi air untuk keluarga. Sempat kaget juga sih saat akan membayar harga tiket..Upss, dikenai biaya masuk sebesar Rp 30.000,-/kepala ( mulai 3 tahun keatas ). Diarea ini anak – anak dapat menikmati beragam permainan air yang mengasyikan sekaligus menantang. Kolam renang-nya berbentuk Lagoon yang indah dan dilengkapi dengan air terjun FLINSTONE plus arena luncur bok....
Diarea kolam renang, hanya untuk yang menggunakan fasilitas tersebut saja seperti berenang, bermain air ataupun mengambil foto ( kayak dirikoe..he..he..). Sedangkan bila ingin makan atau minum disediakan area tunggu yang rindang diluar area kolam lengkap dengan meja plus kursi. Area ini berada ditengah..hmmm, bisa dibilang sebagai penghubung antara kolam renang untuk anak - anak dengan kolam renang untuk orang dewasa.
Setelah dipikir – pikir gak rugi deh harus mengeluarkan kocek sebesar itu karena tidak ada batasan waktu...sepuasnya bokkk...asal kuat aja...he..he..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar