Dunia model yang berlenggak – lenggok diatas catwalk atau lebih dikenal dengan Fashion show memang sudah tidak terasa asing lagi ditelinga kita ya…Jangankan dunia fashion show untuk remaja atau orang dewasa, fashion show untuk anak-pun sudah merambah kepenjuru daerah. Bahkan hampir semua Taman Kanak – kanak menampilkan dunia ini sebagai salah satu ekstrakurikuler muridnya. Hebat kan..?
Sebenarnya seberapa penting dan pengaruhnya terhadap anak ( usia TK ) terhadap dunia fashion show ini..???. Contohnya disekolah anak saya yang juga terdapat ekstrakurikuler Fashion Show. Dan anak saya memilih mengikuti ekstrakurikuler tersebut. Ternyata gak hanya gaya – gayaan saja loh, kedisiplinan, memperhatikan penampilan ( cara berjalan, cara berdiri, make up, busana ), kreasi, ekspresi dan percaya diri juga diajarkan dalam ekskul tersebut.
Agar siswa tidak hanya berani dilingkungan kelasnya maka pihak sekolah juga kerap bekerjasama dengan beberapa sekolah Taman kanak – kanak untuk menyelenggarakan even lomba Peragaaan Busana ( Fashion show ) ini. Seperti yang dilakukan sekolah anakku pada hari sabtu ( 29/3 ) yang lalu. Event tersebut juga diadakan dalam rangka memeriahkan peringatan Maulid Nabi. Sehingga busana yang dikenakan juga harus busana muslim. Seru juga loh, saya sampai gak ingin melewatkan momen tersebut dan saya abadikan melalui kamera digital dan rekaman layaknya seorang photographer he..he..he..seperti foto dibawah ini, jagoan lagi bersiap - siap disamping catwalk...
Namanya juga anak – anak, Fashion show tersebut diwarnai dengan kegelian dan lucu melihat tingkah polah serta ekspresi saat berjalan diatas catwalk… bagi saya dengan berani tampilnya anakku diatas catwalk tanpa rasa malu atau takut dihadapan sejumlah pasang mata, sudah menjadi kebanggaan. Apalagi jagoan-koe ini sama sekali gak mau tersenyum alias cool mannnnn wek..kek..kek...Eh, gak taunya Ternyata anakku berhasil mendapat juara loh..wahhhh….Siapa dulu dunk mamanya hahahaha...dan cucu oma, tuh buktinya langsung nglendot minta minum hahaha...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar